Tak Terima Anak Buahnya Dianiaya, Ustaz Andi Beton Laporkan Pelaku Penganiayaan ke Sat Reskrim Polres Karawang

IMG-20230627-WA0063.jpg
Surat Tanda Terima Laporan, Dengan Nomor LP/B/973/VI/2023/SPKT/POLRES KARAWANG/POLDA JAWA BARAT

Karawang Infonews - 

Salah seorang anggota tim proyek pengecoran Ustaz Andi Beton, mendapat perlakukan tindak kekerasan pemukulan dan penganiayaan serta pengancaman pembacokan oleh seorang warga yang diduga berinisial nama "SB" pada saat melaksanakan pekerjaan proyek pengecoran yang berlokasi di Desa Jomin Barat, Kecamatan Kota Baru, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

Tindakan kekerasan dan penganiayaan disertai pengancaman tersebut dilakukan oleh seorang terduga bernama inisial "SB"  terhadap Tedi Faisal Heriawan (25) tahun.

Setelah dilakukan visum Dokter oleh tim Forensik Polres Karawang, kejadian tindakan kekerasan tersebut dilaporkan Tedi Faisal Hermawan bersama tim pekerja pengecoran didampingi Ustaz Andi Beton selaku pimpinannya ke Mapolres Karawang.

Menurut keterangan yang disampaikan beberapa orang anggota tim proyek pengecoran kepada awak media Selasa 27/06/2023 mengatakan.

 "Kronologi pemukulan disertai pengancaman tersebut terjadi pada minggu 25/06/2023 dilokasi proyek pekerjaan pengecoran di Desa Jomin Barat, Kecamatan Kota Baru, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

"Ketika ditanya seorang warga yang diduga berinisial "SB" sebagai pelaku pemukulan dan penganiayaan disertai pengancaman.  Dirinya mengaku merasa kesal karena telah 3x memperingatkan supaya sopir yang tengah bekerja mengangkut adukan coran rabat beton, agar pelan-pelan mengemudikan mobilnya saat bolak balik diarea proyek pengecoran.

"Sementara Tedi yang biasa akrab disapa Ucok, mengaku dirinya tidak merasa diperingatkan apapun oleh terduga "SB" apalagi sampai berulang kali dan Tedi tidak merasa mengemudikan mobil kencang-kencang karena sedang mengangkut adukan coran.

"Justru "SB" tiba-tiba datang marah-marah dan langsung memukulnya.

Bahkan Tedi alias Ucok sudah meminta maaf kepada "SB" yang telah memukulnya namun entah kenapa "SB" malah memukulinya kembali."terangnya.

Atas kejadian ini tim proyek pengecoran melaporkan "SB" ke Satreskrim Polres Karawang.

Sementara Ustaz Andi Beton selaku pimpinan tim proyek pengecoran berharap.

"Kami berharap agar Satreskrim Polres Karawang segera menangkap terduga pelaku tindak kekerasan dan penganiayaan disertai  pengancaman  agar mempertanggung jawabkan perbuatannya,"pungkasnya.

 

Red : Eghi Alamsyah

Tags:
Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !