Polisi Amankan Belasan Siswa MTS Libasut Taqwa Yang Terlibat Duel dan Viral di Dunia Maya

KARAWANG,BANYUSARI - INFONEWS TERKINI - Polisi mengamankan delapan (8)orang pelajar salah satu sekolah Lanjutan tingkat menengah sederajat di desa Gempol Kecamatan Banyusari Kabupaten Karawang Jawa Barat, yang terlibat aksi duel.

IMG_20240224_164114.jpg

Informasi yang diperoleh dari polisi, duel satu lawan satu yang melibatkan berapa orang pelajar tersebut terjadi jumat (3/02/2024) di duga dilakukan disebuah perkebunan di desa Gempol Kecamatan Banyusari.

Video aksi kekerasan antar pelajar itu sendiri beredar luas di aplikasi perpesanan dan media sosial.

Kepala Kepolisian Sektor Banyusari  mengatakan, beberapa jam sejak video duel antar pelajar tersebut beredar luas, jajarannya langsung mengamankan sejumlah pelaku.

" Sementara yang kita amankan ada 8 orang dari satu sekolah yang sama,termasuk dua orang pelajar SMK yang berperan sebagai wasit dan pengap load video, satu lagi masih dalam pengembangan" kata Dadang saat dihubungi wartawan via telepon, Sabtu (24/2/2024).

Lokasi kejadian, disebutkan Kapolsek berada Desa Mekarsari, dekat dengan sebuah kedai kopi desa Gempol Kecamatan Banyusari .

"Pelakunya ada sepuluh orang. Berduel satu lawan satu," kata dia.

Kapolsek Banyusari Ipda Budi Santoso, menuturkan, para pelaku masih menjalani pemeriksaan intensif di mapolsek guna mengungkap motif maupun faktor yang melatarbelakangi aksi kekerasan fisik di antara mereka.

"Pemicunya ada salah satu siswa yang menerima pesan suara yang bernada ejekan dari siswa lain, sehingga mereka kemudian membuat janji untuk berduel satu lawan satu yang disaksikan oleh senior nya," ujarnya..

Video perkelahian di sebuah dalam wilayah Kecamatan Banyusari itu viral di media sosial.

 

RED. : Infonews

Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !