KARAWANG SELATAN - INFONEWS TERKINI - Jalan jalur Karawang selatan Kecamatan Tegalwaru,Kabupaten Karawang ,menjadi jalur utama menuju objek wisata terkenal di wilayah Kecamatan Tegalwaru, Jalan jalur Pangkalan Loji seperti diketahui merupakan salah satu jalur utama menuju ke objek ke beberapa wisata alam yang ada di Karawang selatan ,antara lain Curug Bandung ,Wisata Curug Cigentis , dan sejumlah wisata lainnya.
Di samping itu, jalan jalur Karawang Selatan juga menjadi jalur utama menuju objek wisata pemandian air Alam Pegunungan di wilayah dua Kecamatan Pangkalan dan Tegalwaru
Dengan tingginya animo masyarakat menuju objek wisata tersebut, menyebabkan jalan jalur Karawang Selatan selalu dipadati di liburan lebaran.
Tak terkecuali pada liburan lebaran tahun ini, jalan jalur Pangkalan Loji , juga terpantau padat oleh kendaraan roda empat maupun roda dua.
Terpantau sejak jam 12.00 wib, kondisi jalan selatan di pertemuan dua arus ini mulai mengalami macet. Kendaraan padat merayat dan sulit untuk melintas. Sampai berita ini diterbitkan, kondisi jalanan masih padat.
BRIPKA Arip Awaludin ,anggota Polsek Tegalwaru Polres Karawang,yang saat di temui di jalan mengatakan bahwa arus wisatawan ke selatan juga masih deras."katanya ,Minggu 14/4/2024
" Saya berserta anggota lain nya terus mengatur lalulintas ,agar tidak ada kemacetan atau kendaraan tersendat dan kondisi wisatawan masih banyak yang menuju ke sana," ujarnya..Red (Mulyadi /Okek)
Editor : @Wg
Komentar
Belum ada komentar !