Tragis! Bakar Sampah Berujung Maut, Warga Banjarnegara Tewas Terpanggang

BANJARNEGARA,INFONEWS -

Seorang warga Banjarnegara bernama Rimun (66) tewas tragis akibat kebakaran saat membakar sampah di pekarangan dekat rumahnya, Rabu (4/9/2024). Peristiwa nahas ini terjadi di Desa Kebanaran, Kecamatan Mandiraja, sekitar pukul 14.30 WIB.

Saat itu, Rimun sedang membersihkan pekarangan kosong milik Samin dengan cara membakar sampah rumah tangga dan kebun yang sudah menumpuk. Namun, api tiba-tiba membesar dan menjalar dengan cepat hingga membakar tubuhnya.

Fano Finanda Agustian (11), anak tetangga, yang melihat kejadian tersebut segera meminta bantuan warga sekitar. Beberapa warga berusaha memadamkan api dan menyelamatkan Rimun, namun api yang berkobar cukup tinggi menyulitkan upaya mereka. Setelah sekitar 30 menit berjibaku dengan api, warga akhirnya berhasil memadamkan kobaran api.

Sayangnya, Rimun mengalami luka bakar 100% pada tubuhnya dan meninggal dunia di lokasi kejadian. Tim medis dari Puskesmas 2 Mandiraja yang tiba di lokasi kejadian hanya bisa menyatakan korban meninggal dunia. Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Jenazah Rimun kemudian dimakamkan oleh keluarga.

Hingga saat ini, penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwenang. Namun, dugaan sementara kebakaran disebabkan oleh api yang menjalar dengan cepat akibat angin dan bahan bakar yang mudah terbakar.

Kejadian ini menjadi peringatan bagi kita semua untuk selalu berhati-hati saat membakar sampah. Pastikan api benar-benar padam sebelum meninggalkan lokasi dan hindari membakar sampah di tempat yang mudah terbakar.

 

Red : INFONEWS Jateng

Tags:
Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !