Menyambut HUT RI Ke-79, Emak-Emak Desa Sadangwetan Mengikuti Lomba Olahraga Bola Kasti Antar Desa

KEBUMEN INFONEWS TERKINI -

Dalam menyambut dan menyemarakan HUT RI Ke 79 di wilayah Kecamatan Sadang, Kabupaten Kebumen, terlihat para emak-emak juga turut melaksanakan penyambutan perayaan HUT RI Ke 79 di tahun 2024 ini dengan penuh antusias dan semangat. 

Dalam menyemarakkan HUT RI tampak para emak emak Desa Sadangwetan Kecamatan Sadang aktif dalam mengikuti beberapa lomba yang diselenggarakan oleh pihak panitia tingkat kecamatan diantaranya lomba olah raga Bola kasti antar desa se kecamatan Sadang.pada Minggu (11/8/2024).

Saat ditemui wartawan ketua Penggerak PKK Desa Sadangwetan Evi Rumini yang sekaligus ketua tim bola kasti Desa Sadang wetan mengatakan. *Kegiatan ini adalah salah satu upaya dalam menyemarakkan HUT RI Ke 79 dan juga sekaligus melestarikan olah raga Bola kasti,    "karena olah raga bola kasti ini memang olah raga yang sangat baik buat kesehatan kita. karena olah raga ini kan juga termasuk olah raga ketangkasan dan kekompakan,"ucapnya.

"Dan saya berharap agar Para emak emak atau ibu ibu tetap semangat dalam berolah raga serta tetap semangat dalam merayakan HUT RI ke 79. Dan juga semoga Indonesia maju dan semua rakyatnya selalu sehat makmur dan sejahtera dengan berolah raga makan tubuh kita selalu sehat,"harapnya 

Kepala Desa Sadangwetan Eko Hadi Saputro kepada wartawan juga  mengatakan bahwa  disamping Merayakan HUT RI.dengan semangat jiwa patriot juga Berolah raga dapat menjaga stabilitas kesehatan tubuh kita. Maka dari itu saya sangat support sekali dengan apa yang menjadi semangat para warga emak emak ini. semoga ini dapat menjadi contoh bagi para pemuda dan pemudi khususnya di wilayah Sadangwetan,"kata Eko Hadi Saputro.

 

Red : Agung Pristyanda Eka Putra Madya

Tags:
Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !