BANJARNEGARA - INFONEWS TERKINI - Sungguh sangat memalukan seorang oknum petugas juru parkir yang dipercaya menjaga lokasi parkir di halaman Puskesmas Mandiraja diduga terkesan Sangat arogan terhadap seseorang yang sedang mengambil sepeda motornya di lokasi parkir halaman Puskesmas Kecamatan Mandiraja pada Sabtu (9/3/2024)
Bermula dari seorang warga yang memarkirkan motornya di lokasi area perparkiran Puskesmas Mandiraja sejak pagi sekira Pukul 09:09. dan seorang warga tersebut memarkirkan motornya di tempat parkir yang ada atapnya, karena kebetulan hari itu hari Sabtu kondisi parkiran puskesmas Mandiraja tersebut tidak terlalu ramai.
Bahkan menurut pemilik motor yang memarkirkan motornya tersebut sudah biasa parkir di puskesmas Mandiraja sudah sejak lama dan selalu membayar sesuai tarif parkir Rp 2000 bahkan kadang juga 5000 apabila tidak ada kembalian.dan pihaknya tidak pernah mendapatkan kupon parkir dari petugas juru parkir di situ .
Namun seorang warga yang pada saat ingin mengambil sepeda motor yang di parkiran di lokasi parkiran puskesmas tersebut sekitar jam 16.00 wib dikejutkan dengan posisi motornya yang sudah berpindah dari posisi semula pada saat memarkirkan motor ternyata motor berpindah tempat dan kondisi basah bahkan helm nya pun basah yang disebabkan tepat di atas motor atap nya bocor
Kustiyo D seorang jurnalis yang merasa diperlakukan kurang baik oleh perlakuan juru parkir puskesmas Mandiraja kepada wartawan mengungkapkan
"Tadi saya bilang kepada juru parkir waduh motornya basah dan helm nya juga basah dalem nya "namun si tukang parkir datang sambil bicara dengan nada tinggi. " lah untung motornya sudah di teduhin " Gak parkir di sini juga gak apa dengan nada sewot dan tinggi. (ucap Dewi menirukan ucapan sang juru parkir)
Kustiyo D juga menambahkan bahwa dirinya gak banyak komentar Langsung saya kasih uang parkir Rp 2000 dan diterima dan Juru parkir tersebut langsung kembali ke posnya. dan memang saya sudah beberapa kali mendapat komentar tidak elok dari sang juru parkir satu ini. Sampai di satu ketika saya sebagai perempuan selalu di hina terkait make up saya pun di komentarin bedak saya tebal, bedak saya putih sekali. Saya diam sebab saya tidak mau ribut dan tidak ingin bermasalah dengan siapapun.
"Tetapi rupanya justru saya diam membuat si juru parkir ini semakin se enaknya bicara tidak menjaga sikap dan berprilaku tidak sopan dan melecehkan . Apa lagi terhadap perempuan"Pungkasnya.
Pihak Puskesmas Mandiraja dr Dwi saat di hubungi melalui sambungan telephon kepada wartawan menjelaskan bahwa terkait lahan parkir dan juru parkir di puskesmas Mandiraja pengelolaannya adalah kewenangan dinas perhubungan Banjarnegara"Singkatnya.
Muhamad Iqbal SE Kepala dinas Perhubungan Banjarnegara saat di hubungi wartawan Minggu (10/3/2024) sekira pukul 18:49 wib melalui sambungan telepon WhatsApp mengatakan bahwa terkait Juru Parkir yang ada di area parkir Puskesmas Mandiraja yang terkesan arogan dan tidak sopan maka pihaknya beserta jajaran akan langsung turun ke lokasi parkir yang dimaksud dan akan melakukan teguran dan akan melakukan tindakan. kepada juru parkir yang bersangkutan dan akan melakukan pembinaan langsung dilokasi parkir, yaitu di parkiran puskesmas Mandiraja"Tegas M Iqbal
Dalam percakapan melalui sambungan WhatsApp Muhamad Iqbal SE juga menyampaikan terima kasih karena ada yang memberitahukan kepada pihak Dishub dalam hal perilaku juru parkir tersebut maka dari itu pihak Dishub akan segera turun kelapangan guna menindak lanjuti laporan tersebut "Pungkas M Iqbal.Red.Madya & Ratih
Editor :@Wg
Komentar
Belum ada komentar !