Jumat Curahat Kapolres Karawang, Lembaga Perlindungan Konsumen Nasional Indonesia (LPKNI) Kabupaten Karawang Pertanyakan Ketegasan Sikap Polres Karawang Terkait Banyaknya Para Pemain BBM Jenis Solar Subsidi Diwilayah Hukum Polres Karawang Polda Jabar

IMG-20230310-WA0067.jpg

KARAWANG INFONEWS - Kapolres Karawang Polda Jawa Barat AKBP WIRDHANTO Hadi Caksono,. S.ik, SH,.MSi kembali melaksanakan Jumat Curhat didampingi Kapolsek Cilamaya Kompol A.Abdul Kodir, serta jajaran Polres Karawang dikediaman H.Udin Abdul Gani kepala Desa Rawagempol Wetan (Rawet) pada Jumat 10 Maret 2023. Hadir pada kesempatan itu Camat Cilamaya Wetan dan Kulon, kepala desa Cilamaya Wetan dan Kulon, tokoh masyarakat/agama, dan warga masyarakat.

IMG-20230310-WA0065.jpg

Pada kesempatan jumat Curhat ini, Kapolres Karawang menerima curhat dari kepala Desa Sukakerta H.Bukhori, Kepala Desa Muara Iyos Rosita, dan PSM Desa Rawet Awin serta warga masyarakat rawagempol wetan. 

"Kami berharap kepada masyarakat. Tidak ada rasa sungkan menceritakan segala permasalahan Kamtibmas, masalah Kriminal, serta kenakalan Remaja. juga bisa kita konsultasi masalah Stunting dan Tumbuh kembang Anak serta isu yang berkembang di tengah masyarakat yang kemudian akan di carikan solusi bersama untuk mengatasi semua permasalahan yang terjadi di tingkat desa," ungkap AKBP Wirdhanto Hadi Caksono,. S.ik, SH,.MSi.

Kapolres juga Siap mendengarkan Curhatan dan jangan Malu dan Sungkan untuk bertanya kepada Polisi.

Kapolres berharap dengan Adanya jumat curhat semoga masyarakat bisa lebih dekat dengan Polri dan bisa meningkatkan Citra Polri di tengah masyarakat.

"Mudah mudahan bisa mencari Solusi terbaik terutama Terkait permasalahan kamtibmas, Kenakalan remaja dan Stunting. Silahkan gunakan pasilitas Lapor Kapokres ," tambah Kapolres.

Kegiatan Jumat Curhat ini mendapat Apresiasi dari Peserta yang hadir, “Saya selalu Kades Rawagempol Wetan sangat berterima kasih Kepada Kapolres Karawang dan Kapolsek Cilamaya atas terselenggaranya acara seperti ini, sehingga kami para Kepala Desa dapat menyampaikan langsung permasalahan kami kepada bapak Kapolres dan Kapolsek Cilamaya," ungkap Kades Rawet H.Udin Abdul Gani.

Diwaktu yang sama Andriyanto yang juga selaku Kepala Biro Ahli Hukum Lembaga Perlindungan Konsumen Nasional Indonesia (LPKNI) Kab.Karawang menanyakan terkait banyaknya pengaduan warga khususnya para pemilik penggilingan padi yang menggunakan bahan bakar jenis solar subsidi yang merasa dirugikan terkait berkurangnya stok bahan bakar jenis solar untuk kebutuhan penggilingan padi yang kini dimonopoli oleh para penimbun BBM bersubsidi jenis solar yang diduga dijual ke perusahaan yang kini semakin marak para pemainnya di wilayah hukum Polres Karawang, " Kami dari Polres Karawang akan terus memonitor dilapangkan terkait masalah BBM bersubsidi jenis solar ini yang memang banyak disalahgunakan oleh para oknum penimbunan ini,jika memang warga mengetahui dimana gudang dan siapa pemiliknya, silahkan laporkan kepada kami melalui SMS WA di Lapor Pak Kapolres, dan kami akan langsung menindaklanjuti " ucap Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono.

 "Polsek Cilamaya melalui Bhabinkamtibmas nya juga selalu aktif hadir di tengah Masyarakat sehingga kami merasa sangat merasakan kehadiran Polisi di Desa kami, Tambahnya. pungkas H.Udin.

 

Red : Eghi Alamsyah

Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !