KEBUMEN INFONEWS TERKINI -
Dusun Semanda adalah salah satu dusun yang berada di Desa Giritirto, Kecamatan Karanggayam, Kabupaten Kebumen dan dusun tersebut terletak di wilayah Desa Giritirto paling Utara perbatasan dengan Wilayah Kabupaten Banjarnegara.
Infrastruktur akses jalan desa yang berada di dusun tersebut memang terlihat seolah-olah tidak diperhatikan kondisi akses jalannya oleh pihak pemdes terkait.
Akses jalan tersebut hingga kini sangat sangat memprihatinkan, bahkan akses jalan yang berada di dusun tersebut seolah-olah terabaikan oleh pihak pemerintah baik itu pemerintah desa maupun Pemerintah Kabupaten kebumen.
Pengguna akses jalan yang melintas ketika melintas dijalan tersebut harus benar benar extra hati-hati.
Ketika Rabu (21/8/2024) awak media melintasi pada akses jalan tersebut bertemu dengan beberapa pengendara yang melintas. dan ketika awak media berbincang bincang dengan para pengguna jalan yang pada saat itu sedang beristirahat minum kopi di salah satu warung yang ada di tepi jalan tersebut.kepada wartawan mengungkapkan keprihatinannya atas kondisi akses jalan desa yang ada di dusun Semanda. karena hingga kini belum juga diperbaiki.
Salah seorang pengguna jalan yang mengaku bernama Ahmad kepada wartawan mengatakan. "heran pak kok sudah tau jalan kaya begini belum juga diperbaiki padahal di wilayah desa Giritirto lainnya sudah baik.namun mengapa jalan di wilayah dusun Semanda ini terkesan diabaikan. ada apa ini. kenapa kok belum juga di perbaiki. Keluh Ahmad kepada wartawan.
Selanjutnya awak media juga sempat berbincang bincang dengan beberapa warga masyarakat dusun Semanda Desa Giritirto, pada Kamis (22/8/2024) dan hampir rata rata senada dengan apa yang dikeluhkan seseorang yang mengaku bernama Ahmad tersebut.
Salah satu warga masyarakat yang enggan menyebutkan namanya kepada wartawan juga mengungkapkan bahwa dirinya sangat heran sudah sekian lama jalan ini seperti ini kok belum juga diperbaiki "kan apabila akses jalan. baik maka dapat mempercepat dan memperlancar mobilitas perekonomian warga dusun Semanda. " jangan dibiarkan begini terus. "heran saya. mengapa solah olah kok pada tutup mata terkait kondisi jalan ini. kan seharusnya pihak BPD selaku wakil rakyat dapat memperjuangkan dan mengusulkan kepada pemdes jangan diam saja"ungkapnya.
"Masa BPD gak bisa bagaimana caranya agar desanya maju.kan bis mengusulkan ke Pemdes agar akses jalan ini di perbaiki. " Dan pemdes pun juga harus berinisiatif bagaimana caranya supaya jalan ini bisa bagus kan bisa cari dana aspirasi apa gimana jangan cuma diem Bae,"ucapnya dengan nada kecewa.
Slamet pengguna jalan warga desa tetangga yaitu warga Banjarnegara saat melintas ketika bertemu wartawan mengatakan. iya pak heran jalan sudah seperti ini kok belum di perbaiki ya pak. kan kalo begini juga sangat sulit mengemudikan kendaraan motor. jalan campur tanah . kalo musim hujan gimana ini
"Celoteh Slamet kepada wartawan. Mendengarkan apa yang menjadi keluhan warga Dusun Semanda, Desa Giritirto tersebut maka diharapkan pihak terkait khususnya Pemdes Giritirto agar segera mendengarkan keluhan dan harapan para warga.
Padahal akses jalan tersebut memang akses jalan desa namaun juga akses jalan tersebut sering dilalui oleh warga dari wilayah kebumen maupun Wilayah Banjarnegara.
Red : Innews tim Jateng
Komentar
Belum ada komentar !