SLEMAN - INFONEWS TERKINI - Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Wartawan Online Indonesia Kabupaten Sleman menyerahkan Piagam Penghargaan GOLDEN AWARD 2024 Kategori Penyelenggara Pemerintahan Kepada Bupati Sleman Dra.Hj.Kustini Sri Purnomo, bertempat di Ruang Rapat Kantor Bupati Sleman, Selasa (26/3/2024).
Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua dan Pengurus Inti DPD IWO Indonesia Kabupaten Sleman , didampingi Dr.Ir.Jacky Lattupereissa, MA dan Albert Yusuf Langke,M.Th, Pengawas DPD IWOI Sleman.
Ketua DPD IWO Indonesia Sleman,Yupiter Ome, kepada Bupati Sleman melaporkan proses diberikannya Penghargaan Golden Award 2024, kepada Pemerintah dan berbagai Pihak di seluruh Indonesia yang dinilai berjasa dan memberi kontribusi positif terhadap kemajuan Jurnalis di Indonesia, termasuk Bupati Sleman dan 3 tokoh lainnya mewakili lembaga masing-masing, diantaranya (Kodim 0732/Sleman., Kapolresta Sleman.,Kepala Kejaksaan Negeri Sleman) dan masing-masing di serahkan secara terpisah.
Lebih lanjut Yupiter Ome mengatakan, proses penghargaan ini didahului usulan nama, tokoh dan peranannya, kemudian ditentukan oleh Panitia penyelenggara dari DPP IWO Indonesia Pusat di Jakarta. Apresiasi dan perhargaan tersebut di berikan bersamaan pada Peringatan Hari Pers Nasional 2024, dan Anniversary IWO Indonesia ke-6, yang telah dilaksanakan Oleh Ikatan Wartawan Online Indonesia di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata ,Cibubur Jakarta Timur tanggal 26-27 februari 2024 silam.
Sementara itu, Bupati Sleman, Dra.Hj.Kustini Sri Purnomo, menyampaikan Apresiasi yang tinggi dan ucapan terima kasih atas penghargaan yang telah diberikan kepada Kabupaten Sleman oleh Ikatan Wartawan Online Indonesia.
Piagam Penghargaan Golden Award 2024 Kategori Penyelenggara Pemerintahan ini, diberikan dalam rangka mewujudkan pemerintahan yang bersih, transparan. Saya Doakan semoga Ikatan Wartawan Online Indonesia terus jaya ,terus berkembang, terus bekerjasama dengan Pemkab Sleman dan terus mengabdate pembangunan di Kabupaten Sleman agar terus maju,"sesarengan mbangun Sleman" selamat dan terus maju IWO Indonesia,ujar Bupati Sleman.
Agenda ke dua DPD IWOI Sleman hari ini (selasa,26/3) adalah penandatanganan kerjasama kemitraan DPD IWOI Sleman dan HIPMI Peduli Sleman, yang di tandatangani oleh Ketua DPD IWO Indonesia Sleman Yupiter Ome dan Ketua HIPMI Peduli Sleman Joko Suwanto, bertempat di Lobby Kantor Bupati Sleman, disaksikan Pengurus Inti DPD IWO Indonesia Sleman.
Ketua HIPMI Peduli Sleman , dalam keterangannya sebagaimana yang tertuang dalam Nota Kerjasama DPD IWOI Sleman dan HIPMI Peduli Sleman, meliputi kolaborasi dan sinergitas membangun Indonesia menuju Indonesia Emas tahun 2045 di Kabupaten Sleman, meliputi kegiatan Sosial, Pendidikan dan Pemberdayaan UMKM, dan IWO Indonesia Sleman sebagai Media Partners disetiap kegiatan, dan untuk hal-hal teknis lainnya akan diatur kemudian.tuturnya.(Herman)
Editor. : @wg
Komentar
Belum ada komentar !