BANJARNEGARA INFONEWS -
Masyarakat Desa Duren, Kecamatan Pagedongan laksanakan acara selamatan dilapangan Desa Duren, Sabtu (23/12/2023) pada pukul 09:00 WIB.
Acara selamatan tersebut bertujuan agar supaya dalam pengerjaan pembuatan sumur bor bantuan dari Kemenhan tersebut dapat terlaksana dengan lancar dan sukses sesuai harapan, dan pelaksanaan sumur bor tersebut akan dilaksanakan mulai pada Minggu ( 24/12/2023).
Bantuan dari Kemenhan berupa sumur bor dan pipanisasi tersebut dalam rangka penanganan transisi darurat kekeringan ke pemulihan di Desa Duren, Kecamatan Pagedongan, Kabupaten Banjarnegara,Jawa Tengah.
Sedangkan lokasi pengeboran tersebut berada di lapangan milik Desa Duren yang berdampingan dengan kantor Balai Desa Duren.
Rasman Kepala Desa Duren saat di temui media Infonews kepada wartawan mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah khususnya Kemenhan karena Desa Duren diperhatikan oleh pemerintah terkait sarana air bersih untuk warga masyarakat desa duren, "ucapnya.
Ia juga menambahkan diharapkan nantinya warga masyarakat desa dapat menikmati air bersih dari sumur bor yang akan dibuat oleh pihak Kemenhan sehingga nantinya desa duren tidak ada istilah kekurangan air bersih,"pungkasnya.
Red : Madya Innews team
Komentar
Belum ada komentar !