KARAWANG,INFONEWS -
Acara Gebyar PAUD Banyusari 2024 yang diadakan pada hari Sabtu (27/04/2024) di halaman Kecamatan Banyusari berlangsung meriah dan penuh warna. Acara ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, mulai dari anak-anak usia dini, orang tua, guru, hingga para pelaku UMKM.
Selain berbagai pertunjukan dan lomba yang menarik, acara ini juga menjadi ajang bagi para pelaku UMKM untuk menjajakan jualan mereka. Salah satu pelaku UMKM yang enggan disebutkan namanya mengungkapkan bahwa adanya acara Gebyar PAUD ini sangat menguntungkan bagi mereka.
"Alhamdulillah, jualan saya hari ini meningkat dari hari biasanya. Banyak yang beli," ujarnya.
Hal senada juga diungkapkan oleh pelaku UMKM lainnya. Mereka mengatakan bahwa acara ini menjadi kesempatan emas bagi mereka untuk memperkenalkan produk mereka kepada masyarakat yang lebih luas.
"Acara ini sangat bagus untuk kami para pelaku UMKM. Bisa memperkenalkan produk kami kepada banyak orang," kata salah satu pelaku UMKM.
Antusiasme masyarakat terhadap acara Gebyar PAUD Banyusari 2024 ini menunjukkan bahwa program PAUD di Banyusari mendapat perhatian dan dukungan yang besar dari masyarakat.
Acara ini juga menjadi bukti bahwa UMKM di Banyusari memiliki potensi yang besar untuk berkembang. Dengan dukungan yang tepat, diharapkan UMKM di Banyusari dapat terus berkembang dan menjadi salah satu penopang ekonomi di wilayah ini.
Red : Eghi Alam
Komentar
Belum ada komentar !