Diduga Melakukan Pengrusakan dan Penjarahan, Karyawan Kedai di Pamanukan Subang Dilaporkan ke Polisi

SUBANG INFONEWS -

IMG-20230319-WA0048.jpg
Konsisi Kedai setelah terjadi pengrusakan yang diduga dilakukan karyawan kedai

Diduga diberhentikan dari pekerjaannya, karyawan Kedai Paradise Pujasera Pamanukan, Kabupaten Subang melakukan aksi perusakan kedai, dan menuntut pesangon.

Tidak terima diberhentikan kerjanya secara sepihak, karyawan Kedai Paradise Pujasera tidak hanya sekali melakukan perusakan dikedai milik Farhan Ramadhan, Owner Paradise Pujasera. 

Menurut Farhan, terhitung sudah dua kali para pelaku melakukan aksi perusakan di kedai, tanggal 5 Maret dan 9 Maret 2023, disaat kedai Paradise Pujasera banyak para pengunjung.

"Ironisnya aksi yang dilakukan para pelaku sudah dua kali melakukan pengrusakan pada tanggal 5 Maret dan 9 Maret 2023, bahkan sampai mengambil barang yang ada di kedai, dengan maksud menuntut pesangon dan tidak terima kerjanya diberhentikan,"ucap Farhan kepada infonews871 Sabtu 18/03/23.

Tambah Farhan, bukan hanya itu saja, para pelaku juga bahkan membawa barang milik saya berupa laptop merk Lenovo berwarna hitam,tablet merk Samsung berwarna putih, mesin printer kasir, mesin Rok presso dan alat-alat coffee shop," ujar Farhan.

Farhan selaku Owner dari Kedai Paradise Pujasera merasa dirugikan dan merasa terancam, hingga akhirnya melaporkan kasus ini ke Kepolisian Sektor Pamanukan, Polres Subang.

Farhan Berharap para pelaku bisa tertangkap dan dihukum sesuai apa yang mereka perbuat.

 

Red : Darno dj / Edi Harya

 

Tags:
Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !