Polda DIY Lakukan Mutasi Jabatan Strategis, Kombes Pol Adhy Fandy Ariyanto Pindah Tugas ke Polda Sumut

1723647487070.jpg

Yogyakarta,Infonews871.com-

Dalam rangka penyegaran dan peningkatan kinerja, Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta (Polda DIY) melakukan mutasi jabatan strategis. Kombes Pol Adhy Fandy Ariyanto, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Biro Perencanaan dan Anggaran (Karo Rena) Polda DIY, kini diangkat sebagai Karorena Polda Sumatera Utara. Posisi yang ditinggalkan Kombes Pol Adhy Fandy di Polda DIY akan diisi oleh Kombes Pol Egy Andrian Suez, yang sebelumnya menjabat sebagai Karorena Polda Kepulauan Bangka Belitung.

Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan dalam sambutannya pada acara serah terima jabatan dan pisah sambut, Rabu (14/7/2024), mengapresiasi capaian Kombes Pol Adhy Fandy selama bertugas di Polda DIY. "Selama menjabat, Kombes Pol Adhy Fandy Ariyanto telah menunjukkan prestasi yang luar biasa, termasuk pengusulan anggaran untuk pembangunan fasilitas strategis seperti Rusun Pingit dan Barak Yon B Sat Brimobda. Keberhasilan beliau dalam Bhayangkara Entrepreneurship Concept Competition (BECC) 2023 juga sangat berarti bagi Semarak Bakti Bhayangkara Presisi Polda DIY. Kami berharap kesuksesan yang sama akan menyertai tugasnya di Polda Sumut," ujar Kapolda.

Kapolda juga menyambut kedatangan Kombes Pol Egy Andrian Suez sebagai pejabat Karo Rena Polda DIY yang baru. Ia berharap Kombes Pol Egy akan membawa inovasi dan semangat baru dalam menjalankan tugas di Polda DIY. "Pergantian jabatan ini penting untuk meningkatkan efektivitas kinerja serta memberikan kesempatan bagi personel Polri untuk berkembang. Kami percaya Kombes Pol Egy akan membawa energi baru dan inovasi," tambah Kapolda.

Kabidhumas Polda DIY Kombes Pol Nugroho Arianto menjelaskan bahwa mutasi ini berdasarkan surat telegram ST/1554/VII/KEP./2024 tertanggal 26 Juli 2024. "Mutasi ini bagian dari upaya Polri untuk menjaga dinamika organisasi agar tetap responsif terhadap tantangan ke depan. Kami yakin dengan pengalaman yang dimiliki, pejabat baru maupun lama akan memberikan kontribusi signifikan di tempat tugas mereka yang baru," ungkap Nugroho.

Acara serah terima jabatan dan pisah sambut ini dihadiri oleh berbagai pejabat Polda DIY serta tamu undangan, dan berlangsung dengan penuh khidmat.

(Herman)

Tags:
Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !