Longsor Di Kecamatan Karanggayam Kabupaten Kebumen Tutupi Akses Jalan Raya Menuju Banjarnegara

IMG-20221205-WA0065.jpg
Akses jalur Kebumen di desa Giritirto menuju Banjarnegara tertutup matrial longsor

KEBUMEN INFONEWS -Senin 5 / 12 /2022-Akibat curah Hujan yang sangat deras yang pada saat itu mengguyur di wilayah Kabupaten Kebumen dan akhirnya mengakibatkan tanah longsor,

longsoran yang mengakibatkan tertutupnya Jalur Kebumen hingga Banjarnegara,longsor tersebut terjadi pada minggu 4/12/2022 diwilayah Desa Giritirto Kecamatan Karanggayam,

 Akibat dari bencana tanah longsor tersebut Jalur jalan Lokidang Kebumen hingga tembus wilayah Kab Banjarnegara tidak bisa di lalui. Jalur transportasi untuk wilayah tersebut akhirnya tidak dapat dilalui oleh kendaraan roda dua maupun roda empat.  

Ranto seorang penguna jalan yang disaat ingin putar balik arah mengatakan bahwa dirinya terpaksa putar balik arah kebumen kembali karena dirinya mau pulang ke wilayah Banjarnegara .terpaksa saya putra "kata Ranto.

Ranto juga menambahkan bahwa sesuai informasi ada 10 titik longsor yang terjadi disepanjang Jalur Lokidang sampai Banjarnegara."jelas Ranto.

Material longsoran menutupi jalan hingga mencapai ketebalan lebih dari satu meter dan menutupi beberapa badan jalan yang menghubungkan antara Kabupaten Kebumen dan Banjarnegara.

Seluruh aktifitas transportasi yang menggunakan di jalur ruas jalan tersebut menjadi lumpuh total.

tidak sedikit warga yang harus berputar balik karena jalan tak bisa dilalui." imbuh Ranto"

Sesuai pantauan infonews di lokasi longsor memang akibat banyaknya titik longsor maka warga sekitar yang terjebak longsor mengambil keputusan untuk meninggalkan kendaraan mereka di lokasi longsor dan bergegas pulang ke rumah dengan jalan kaki. 

ada pula beberapa warga sekitar yang terjebak longsor dan terpaksa harus balik arah dengan berjalan kaki bahkan motornya pun ditinggalkan di lokasi longsor, bencana tanah longsor tersebut terjadi di Dukuh Kalipranji, Desa Giritirto, Kecamatan Karanggayam.  Kabupaten Kebumen.

Sampai berita ini di turunkan jalur yang tertutup longsor tersebut masih dalam penanganan BPBD Kabupaten Kebumen dan bekerjasama dengan pihak terkait dan warga setempat.

red Madya / Muji(tim)

Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !