KEBUMEN INFONEWS - Jalan penghubung Kabupaten Kebumen dengan Kabupaten Wonosobo rusak parah dan sangat sangat berbahaya bagi pengguna. Jalan rusak tersebut berada di Desa Cangkring, Kecamatan Sadang¸ Kabupaten Kebumen.
Padahal, di jalur jalan ini terdapat destinasi wisata yang baik dan bagus.
Destinasi wisata tersebut yakni Embung Cangkring.
Sudah sekian lama jalan ini tak kunjung di perbaiki bahkan sudah lebih dari dua tahun belum juga di perbaiki oleh pohak terkait Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Kebumen.
Warga sekitar yang ada hanya was was bila melintasi jalan tersebut
[11/6 10.31] MADYA TRANS: Jalan yang menghubungkan wilayah kab Kebumen tepatnya antara jalan penghubung kec sadang menuju wonosobo yang melintasi desa cangkring kalidadap sangat sangat membahayakan terutama di wilayah desa cangkring kec sadang kab Kebumen
Warga Desa Cangkring yang ditemui Info news , Sabtu 11/6/2022 mengatakan, merasa sangat kesal dengan kondisi jalan yang parah dan sudah sekian lama tidak diperbaiki. bahkan beberapa warga sekitar yang melintas, baik pengendara roda empat, roda dua, bahkan pejalan kaki,hampir semua menuturkan kekesalannya.dan mengeluhkan dengan adanya jalan yang sangat parah dan membahayakan pengguna jalan
Warga yang melintas harus tetap ekstra hati-hati agar tak celaka
[11/6 10.31] MADYA TRANS: Sementara itu,Sugiono seorang pengunjung wisata Embung Cangkring, asal purworejo mengatakan, bagaimana pengunjung mau datang berwisata ke embung ini karena kondisi jalan seperti ini
“Jalannya bukan saja tidak nyaman, tetapi juga tidak aman. Dari arah Sadang menuju Wonosobo melintasi Desa Cangkring, Watu Urip, dan Kalidadap jalannya rusak berat. Bahaya selalu mengintai,”terutama di wilayah desa cangkring " kata sugiyono.
Warga sekitar mengharapkan jalan yang menjadi jalan alternatif penghubung Kab Kebumen dan Kab Wonosobo itu segera diperbaiki.
Namun apa daya pihak terkait khususnya Pemda Kebumen dengan Dinas PU nya se olah-olah cuek saja
kenapa dibilang cuek aja .yaa karena jalan seperti ini sudah dua tahun lebih bahkan rasanya sudah hampir empat tahun belum juga tersentuh perbaikan dari pihak terkait.
mungkin apa karena beliau beliau itu gak merasa lewat jalan ini setiap harinya .
makanya seolah olah masa bodo
Hampir rata rata warga yang melintas mempertanyakan katanya mau di perbaiki tapi mana kok dari dulu mau diperbaiki terus nyatanya sampe segini lamanya belum juga di perbaiki . kapan mau diperbaiki kalo begini terus kan kasihan orang yang mau lewat bisa bisa celaka habis jalan nya parah .
Seorang warga Tarman asal kaliwiro disaat melintas mau menuju kebumen
kepada InfoNews mengatakan
Pak pak ,..Ya kalau jalannya apik kan enak dilalui. Kami juga bisa lancar menjual hasil bumi atau yang bekerja juga aman nyaman. Jalan lancar, perekonomian juga lancar,” pungkasnya
RED : MADYA TJAH JANA KH SP
Komentar
Belum ada komentar !