SMK INDONESIA MAS LEPAS WISUDA LIMA PROGRAM KEJURUAN ANGKATAN 10 TAHUN AJARAN 2021-2022

JALANI WISUDA: 438 Siswa kelas XII SMK
Indonesia Mas (Domas) Cilamaya yang berasal dari lima
jurusan resmi menjalani wisuda di Hotel Prime Plaza
Purwakarta, Rabu (25/5) pekan lalu.
483 Berasal dari 5Jurusan.
Pto. by innews


KARAWANG INFONEWS - Sebanyak 438 Siswa
kelas XII SMK Indonesia Mas (Domas)
Cilamaya resmi menjalani wisuda di HotePrime Plaza Purwakarta, Rabu (25/5) pekan
lalu.

Kepala SMK Indonesia Mas, Mulyadi Rusmianto mengatakan, pihaknya sangat bangga dan mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan wisuda sekaligus pelepasan Gen X
siswa kelas XII tahun ajaran 2021/2022.
“438 lulusan berasal dari jurusan 5
kompetensi keahlian, yaitu Perhotelan,
Perbankan Keuangan Mikro, Teknik
Komputer Jaringan
(TKJ), Teknik Pemesinan
(TP) dan Teknik dan Bisnis Sepeda
Motor (TBSM),” ujar Mulyadi kepada innews.


Menurut Mulyadi, perjalanan 438
siswa yang lulus bisa di bilang tidak
mudah karena selama dua tahun
menghadapi pandemi. Kendati demikian,
pihaknya menyakini bahwa sekolah
selalu tetap memberikan pembelajaran, program dan pelayanan pendidikan
yang sesuai dan tetap optimal demi
kompetensi para siswa, baik akademik
maupun nonakademik. Sebab, kemitraan
pihak sekolah bersama perusahaan,
perhotelan hingga perbankan, tak pernah
putus meskipun masa-masa pandemi, agar
melahirkan para lulusan yang mampu berkontribusi pada
serapan tenaga kerja dan wirausahawan di masa mendatang.
“Kita menjadi sekolah
Pusat Keunggulan, kita juga sukses
menyerap beberapa lulusan di tenaga
kerja dan kuliah, bukan saja menjawab
tantangan lokal, tapi juga nasional dan
internasional, karena tak sedikit lulusan
SMK Indonesia Mas ini yang kuliah
program sarjana maupun kerja
kompeten di berbagai negara, seperti Eropa, Malaysia, Taiwan, Tiongkok dan
lainnya,” ungkap Mulyadi.

Mulyadi berpesan, agar para siswa
yang telah lulus untuk tetap semangat dan
terus belajar. Ke depan, tantangan hidup akan semakin kompleks dalam rangka
menyongsong perubahan zaman.
“Mari jaga baik almamater sekolah,
tetap santun dan jangan ragu tunjukan
kualitas dan kompetensi kita. Semoga
Allah SWT selalu merahmati dan melancarkan setiap urusan kita semua.
Selamat jalan,” pesan Mulyadi.
“Terima kasih kepada para orang
tua/wali murid yang sudah
mempercayakan anak-anaknya
menempuh studi jenjang pendidikan
menengah atas di SMK kami " Karenanya,sejak pelepasan ini kami pasrahkan dan kembalikan lagi putra-putrinya kepada para
orang tua atau wali murid,” sambungnya.
Sekadar informasi, turut menghadiri
langsung Kasie Pelayanan Cabang Dinas
Pendidikan Wilayah IV Dinas PendidikanProvinsi Jawa Barat, Risye Silvana,
Pengawas Pembina, Ketua Yayasan
Wiraperbangsa dan jajaran komite sekolah,
Ketua FKKS Karawang, Dedi Supriadi,
Camat Cilamaya wetan, Basuki Rahmat,
dan Ketua IKADIN Karawang.

RED - INNEWS

Tags:
Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !