Wakil Bupati Purworejo Hadiri Pengajian Ustadzah Mumpuni di Kalisemo dalam rangka Merti desa

IMG-20221224-WA0144.jpg
Wakil Bupati Purworejo Hadiri Pengajian Ustadzah Mumpuni di Kalisemo dalam rangka Merti desa

PURWOEJO INFONEWS 871 - pengajian dalam rangka acara merti desa di Desa Kalisemo Kecamatan Loano, Sabtu (24/12/2022). Pengajian menghadirkan ustadzah kondang Mumpuni Handayayekti dari Cilacap.

dalam acara tersebut hadir Wakil Bupati Purworejo dalam acara tersebut hadir juga Anggota Komisi II DPRD Purworejo Rohman, Forkopimcam Loano, tokoh agama dan tokoh masyarakat. 

Wakil Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada warga masyarakat dan Pemerintah Desa Kalisemo, yang telah melaksanakan kegiatan yaitu kegiatan MERTI DEDA atau selamatan .

"Ini adalah salah satu bentuk pelestarian tradisi dan budaya bangsa. 

"Apalagi kegiatan merti desa ini diisi dengan kegiatan bernuansa religius, avara selamatan (merti desa) menghadirkan Ustadzah kondang Mumpuni Handayayekti "

Menurut Hj Yuli Hastuti SH.kegiatan merti desa merupakan salah satu nilai budaya bangsa yang terus harus dijaga kelestariannya. 

Karena ini sebagai bentuk kecil dari ungkapan rasa syukur terhadap Alloh SWT. "kata Hj Yuli Hastuti SH."

"Merti desa, (bersih desa,) (selamatan desa), yang biasa di kenal dengan nama sedekah bumi atau kegiatan sejenis, pada hakikatnya merupakan salah satu kegiatan yang menjadi simbol rasa syukur masyarakat kepada Tuhan(Allloh SWT) atas segala karunia°Nya yang diberikan-Nya. Selain sebagai manifestasi rasa syukur kepada Yang Maha Esa, kegiatan seperti ini juga merupakan sebuah perwujudan keselarasan manusia dengan alam," jelas Hj Yuli Hastuti SH."

Wabup Hj Yuli Hastuti SH  mengingatkan bahwasanya kegiatan seperti ini sangat penting untuk dipelihara, karena dapat dimanfaatkan sebagai wadah masyarakat dalam membina interaksi sosial.

"Harapannya ini merupakan sebuah wadah, dimana warga masyarakat dapat membina tali silaturahmi, saling menghormati, serta saling tepa selira, terkhusus untuk warga masyarakat Desa Kalisemo ini, dan pada umumnya untuk masyarakat Kabupaten Purworejo. 

Tradisi Merti Desa dilaksanakan bertujuan untuk menciptakan keharmonisan di lingkungan warga masyarakat,

akan tetapi juga merupakan kebanggaan pada kekayaan budaya masyarakat, " jelasnya 

Pada kesempatan yang sama Hj Yuli Hastuti SH menambahkan pada masyarakat bahwa akan ada potensi besar untuk ikut andil dalam pembangunan Purworejo. Salah satunya adalah dengan adanya proyek strategis nasional yaitu Bandara New YIA, BOB, Bendungan Bener dan Tol Cilacap-Jogjakarta.

"Maka dari itu, dsngan berbekal nilai kearifan lokal yang masih terjaga ini, saya mengajak masyarakat Desa Kalisemo untuk bersama-sama menangkap peluang ini dan dapat berkreasi, berinovasi, menggali dan mengembangkan potensi yang ada di desa.sehingga Dengan demikian, potensi-potensi yang dimiliki benar-benar dapat diekplorasi secara optimal, "pungkasnya"

Ustadzah Mumpuni dalam ceeapah keagamaan nya menyampaikan ceramah tentang pengendalian emosi teruntuk orang tua kepada anaknya. Terutama jangan berkata kasar, buruk ataupun sejenisnya terhadap anak.

"Jangan sampai mengucapkan umpatan buruk terhadap anak, karena doa orang tua apalagi seorang ibu itu mustajab, " katanya mengingatkan.

Red ; Pramono (MTj)

Sumber: Prokopim&Ipjt Pwrj

Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !