Pak Maimun Tonggak Berdirinya PKBM Maju Mapan

IMG-20221101-WA0030.jpg

BANJARNEGARA INFONEWS-selasa 1/11/2022 ( 09 :10) Siapa pendiri ,PKBM MAJU MAPAN yang terletak di dusun Sikuang Desa Sidarata Kecamatan Punggelan Kabupaten Banjarnegara.

PKM Maju Mapan yang berdiri sejak tahun 2017, Warga Masyarakat Kecamatan Punggelan khusunya dan Kabupaten Banjarnegara pada umumnya sudah tidak asing lagi dengan nama PKBM Maju Mapan.

Namun teka teki yang selama ini menjadi gunjingan setelah kedatangan jurnalis mendatangi salah satu dari pendiri sekolah ini yang di kenal sekolah Kejar Paket.

Warno salah satu petugas Puskesmas Punggelan 2 saat di temui media menjelaskan bahwa sebetulnya begini pada awalnya kami ini (Warno Sepir jayadi,Suriah,Sopan Prianto ) berbincang bincang terkait angka perceraian di Kecamatan Punggelan yang semakin meningkat ternyata menurut penelusuran kami faktor utama perceraian adalah Ekonomi.

Lalu kami tarik benang merahnya rata rata yang bercerai itu Sekolahnya hanya sampai tingkat SLTP jadi kami sepakat untuk membuat sekolah kejar paket,namun lebih kami tekankan keahlian bagaimana cara menghasilkan uang untuk biaya hidup yang halal cuma dalam pembuatan ijin dan segala macam kami kesulitan yang akhirnya semua pembiayaan ijin di topang oleh pak Maimun pribadi.

Setelah ijin beres kami baru mancari warga belajar masyarakat awalnya memang tidak percaya bahwa adanya kejar paket ini. 

Namun lambat laun mereka warga masyarakat yang butuh pendidikan akhirnya dengan niat hati berbondong bondong datang mendaftar jadi warga belajar, 

Menurut kami Pak Maimun sangat berjasa sekali adanya sekolah kejar paket ini, bahkan saat ini sudah memiliki gedung sendiri dengan ukuran 7 kali 18 meter dengan dana pribadi yang berdiri di tanah wakaf Alm K.H Ali Maksum (Orang tua Pak Maimun) seluas 5000 meter atau setengah hektar "jelasnya.

Hal senada juga di katakan oleh Maimun kepada Infonews bahwa PKBM MAJU MAPAN ini bisa berdiri atas perjuangan rekan rekan yang memiliki pola pikir yang sama dan seperjuangan dalam memutus mata rantai angka anak putus sekolah serta menguranqi angka perceraian khususnya di Kecamatan Punggelan umumnya di Banjarnegara,

Sebetulnya bukan rahasia.karena saya juga kan lulusan PKBM NGUDI KAWRUH Wanadadi jelas Maimun, saat itu Kepala sekolahnya Bpk Syamsudin (mantan wakil Bupati) dan ilmu yang saya dapat ingin saya berikan ke masyarakat luas akhirnya kami mendirikan PKBM Maju Mapan, dan saya sangat bangga sekali dengan lulusan kejar paket bisa mendirikan kejar paket juga.

Sebagian orang masih ragu apa kejar paket ijasahnya laku.dengan demikian maka lalu tahun 2019 saya membuktikan sendiri mencalonkan anggota DPRD Banjarnegara alhamdulilah lolos administrasi walaupun belum jadi anggota Legislatif, namun secara pribadi saya bangga bahwa ijasah kejar paket sama fungsinya seperti ijasah sekolah formal lainya."pungkasnya.

Red by S.Hartanto/Madya/ MM

Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !