KEBUMEN INFONEWS TERKINI
Sosialisasi tahapan pemilu serentak pada pemilu tahun 2024 bagi warga Desa Pucangan, dilaksanakan di Aula Balai Desa Pucangan, Kecamatan Sadang, Kabupaten Kebumen.
Sosialisasi diadakan dan dilaksanakan bertujuan bagi para calon KPPS dari alumni PANTARLIH supaya bisa lebih dapat memahami semua tahapan-tahapan pemilu serentak yang sudah dijadwalkan dan akan di laksanakan pada bulan Februari 2024 nanti.
Pelaksanaan sosialisasi menyampaikan beberapa materi terkait Pemilu 2024 dan yang disampaikan mengenai tentang Daerah Anggota DPR RI, DPR Provinsi, serta DPR Kabupaten/Kota. Tugas KPPS bagi alumni PANTARLIH (Yang Sudah Pasti Menjadi Calon KPPS Pada Pemilu 2024).
Yesi Ayuningtyas selaku PPS Desa Pucangan, berkenan menyampaikan beberapa materi pokok secara rinci terkait materi-materi sosialisasi.
Disisi lain Yesi Ayuningtyas, berharap agar semua undangan yang hadir agar dapat betul-betul memahami apa yang dijabarkan dan disampaikan secara rinci kepada yang hadir tentunya yang berkaitan dengan pemilu pada sosialisasi ini,"harapnya.
Dalam pelaksanaan, kegiatan sosialisasi berjalan dengan baik dan kondusif sehingga semua berjalan lancar, hadir dalam acara sosialisasi ini pihak PPK Kecamatan Sadang, bahkan acara ini makin meriah dengan adanya kuis dan pembagian Door Prize dari pihak penyelenggara.
Red : Madya (tim Innews)
Komentar
Belum ada komentar !