KEBUMEN INFONEWS 871.com
Berlokasi di areal persawahan di wilayah Desa Kalitengah, kecamatan Gombong, Kabupaten Kebumen, Kamis 15/6/2023
Dalam acara panen raya tersebut juga dilaksanakan kegiatan penguatan dan penyuluhan pertanian dari Balai Penyuluhan Pertanian.
Kegiatan ini dalam rangka penerapan tehnologi climate smart agriculture CSA di kabupaten kebumen tahun 2023.
Hadir dalam kesempatan itu para undangan dari forkopimca Gombong dan dari Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kebumen,serta hadir beberapa perwakilan kelompok tani dari 11 Desa dan 24 Gapktan sekecamatan Gombong.
Dalam kesempatannya Ulung Prasetyo SP, sebagai perwakilan Dari Dinas Pertanian Kabupaten Kebumen media Infonews871 mengatakan " farmer field merupakan puncak dari kegiatan CSA petani cedas iklim,"
"Setelah rangkaian kegiatan pertemuan kelompok dan sebagainya dan ini kita sudah sampai pada puncaknya untuk panen".
"Maka hari ini kita adakan temu lapang petani, karena ini berkaitan dengan kegiatan yang program Smurfs dan CSA diadakan di akhir kegiatan, Ulung Prasetyo SP, juga menjelaskan,
"untuk wilayah kecamatan gombong. di beberapa Kecamatan yang juga melaksanakan kegiatan yang sama di Kecamatan masing-masing ,
"untuk hasil panen tadi Alhamdulillah yang di Gombong hasil per ubin nya bisa mencapai 5,47 kilo per petak
" jadi kalau dikonversi mungkin 8,7 ton per hektar , itu rata-rata atas 6 sampai 7 ton, itu sudah bagus."jelasnya.
Disisi lain Ahmad Sutoyo Kepala desa Kalitengah, Kecamatan Gombong juga menjelaskan bahwa kendalanya yang utama adalah ketersediaan air, karena ada jadwal pengairan dari waduk sempor perlu ada penjadwalan. sehingga memang ketersediaan air ini yang mungkin agak terbatas,"jelas Ahmad Sutoyo".
"Apalagi di musim ke marau ini kan biasanya jarang hujan maka, ada beberapa lokasi mungkin air yang dari waduk itu tidak bisa menjangkau ke sana sehingga kan ada kekurangan ketersediaan air dan sebagainya,
Maka diharapkan agar ada kegiatan perbaikan saluran irigasi sehingga setelah saluran irigasi tersebut terwujud maka para petani bisa mengairi seluruh area yang ada mungkin pertanian bisa lebih maksimal lagi. "Pungkasnya"
Red Madya ( tim Innews)
Komentar
Belum ada komentar !