KARAWANG INFONEWS - Keluarga besar Majelis Dzikir Cipta Rasa Sejati, Padepokan Seni Budaya SILIWANGI NUSANTARA, bekerjasama dengan Komunitas Kagok Edan (KKE) menggelar acara santunan anak Yatim Piatu dan Dhu'afa di dusun Jungklang II, Desa Pamekaran, Kecamatan Banyusari, Senin, (13/06/2022).
Acara tasyakuran Doa dan tawassul bersama di lanjutkan dengan pemberian santunan Santri Majelis Dzikir Yatim Piatu dan Dhu'afa di hadiri oleh, Pimred Media InfoNEWS Andriyanto.SH. Ahmad Kholil Kepala Desa Pamekaran, H. Ajat Sudrajat Kepala Desa Cicinde Utara, Pemerintahan Kecamatan Banyusari, Ust. Hozin, S.Pd.I Kasatkorcab Banser Kabupaten Karawang, tokoh agama, serta tamu undangan. Komunitas yang memiliki Visi dan Misi bergerak dengan hati, di beri nama ” Komunitas Kagok Edan ”, Bertujuan meningkatkan sumber daya manusia di bidang usaha untuk memberdayakan setiap manusia agar memiliki lapangan pekerjaan, salah satu program inisiatif yang telah dilakukan oleh Komunitas Kagok Edan adalah _"Program santunan anak Yatim Piatu dan Dhu'afa yang merupakan program bantuan bagi anak yatim, piatu dan, Dhu'afa yang kurang mampu. Kegiatan ini dilakukan dengan memberikan rejeki berupa uang kepada anak yatim piatu dan Dhu'afa yang telah di pilih secara selektif. Pemberian bantuan tersebut, diharapkan dapat mengurangi sedikit beban untuk mereka.
Pemberian 80 santunan kepada anak Yatim Piatu dan Dhu'afa di diserahkan langsung oleh H.Kasum atau lebih di sapa akrab Bang Kentung sebagai Ketua umum Komunitas Kagok Edan. Dalam sambutan nya Bang Kentung mengatakan, _Pemberian santunan kepada anak Yatim Piatu dan Dhu'afa ini merupakan kegiatan rutinitas dari komunitas Kagok Edan_ , Kami sangat bersyukur hari ini pemberian santunan dapat laksanakan di Padepokan Seni Budaya SILIWANGI NUSANTARA Cipta Rasa Sejati. Karena, “Barangsiapa yang menghilangkan kesusahan orang mukmin di dunia maka Allah Swt akan menghilangkan kesusahannya di dunia dan akhirat. Barangsiapa yang meringankan kesulitan orang mukmin di dunia maka Allah Swt akan meringankan kesulitannya di dunia dan akhirat. Allah Swt akan menolong Hambanya selama hamba itu menolong saudaranya,"ungkap Bang Kentung.
Tak hanya itu Rochman Endy Sasmita, Pimpinan Padepokan Seni Budaya SILIWANGI NUSANTARA , Cipta Rasa Sejati menyampaikan ucapan banyak terima kasih kepada ketua umum komunitas "Kagok Edan" yakni saudara H.Kasum atau lebih akrab dipanggil Bang Kentung dengan Ikhlas berbagi kasih dengan adek-adek Yatim Piatu serta kaum Dhu'afa di Padepokan Seni Budaya SILIWANGI NUSANTARA Cipta Rasa Sejati dan semoga ke depannya bisa terus memberikan yang terbaik kepada anak Yatim Piatu dan Dhu'afa. Semoga Allah Swt akan semakin memperbanyak berkahnya, baik dalam kesehatan, usahanya serta rezekinya berlimpah. Karena anak Yatim Piatu serta kaum Dhu'afa sebagai syarat untuk memperoleh kemudahan jalan usaha serta rezeki berlimpah dengan pertolongan Allah Swt. Tidak pantas bagi seorang muslim yang hidup berkecukupan memandang sebelah mata terhadap mereka yang kurang beruntung secara ekonomi, kedudukan dan status sosialnya. Karena, ”Sebaik-baik rumah di kalangan kaum muslimin adalah rumah yang terdapat anak yatim yang diperlakukan dengan baik, dan sejelek-jelek rumah di kalangan kaum muslimin adalah rumah yang terdapat anak yatim dan dia diperlakukan dengan buruk," ucap Rochman.
Red Eghi Alamsyah
Komentar
Belum ada komentar !