DUA KORBAN LUKA PARAH AKIBAT TABRAKAN ANGKOT DENGAN TRUK DI JALAN RAYA CIKALONG-CILAMAYA.

HANCUR : Tampak depan angkot jurusan Cikampek -Cilamaya hancur akibat tabrakan yang terjadi di jalan raya Cikalong-Cilamaya.
pto by Egi alamsyah

KARAWANG INFONEWS - Telah terjadi tabrakan antara mobil angkutan kota (angkot) bernomor polisi T 1982 DW dengan mobil truck bernomor polisi T 8713 P dijalur Cilamaya Cikalong tepatnya 300 meter sebelah selatan lampu merah krasak Desa Tegalwaru Kecamatan Cilamaya Wetan Kabupaten Karawang Senin (25/04/2022).

Saksi mata mengatakan sekitar pukul 11.00 WIB, kejadian dua kendaraan saling melaju kencang, kendaraan angkot yang dikemudikan oleh Asep warga Pamekaran Banyusari melaju dari arah Selatan ke Utara menyalib Avanza, tiba-tiba muncul dari arah berlawanan mobil truck yang dikemudikan Wandi warga Tegalwaru Cilamaya wetan, ke dua pengemudi sudah mencoba menghindar agar tidak terjadi tabrakan, tapi na'as karena saking kencangnya laju kendaraan insiden tabrakanpun tidak terhindarkan.

Dari pantauan awak media infonews meskti tidak ada korban jiwa, tapi Asep sang pengemudi Angkutan kota (angkot) mengalami luka-luka ringan dan benturan dikepala yang cukup keras dan mengakibatkan tidak ingat apapun, sedangkan korban wandi pengemudi mobil truck mengalami luka dibagian wajah karena terhantam oleh spion yang masuk kedalam, karena melihat kondisi dijalanan yang sangat ramai dan takut terjadi kemacetan, anggota kepolisian dari sektor Cilamaya Wetan yang sedang berjaga dipos pam arus mudik langsung sigap mengamankan dan mengatasi insiden kecelakaan tersebut, untuk dua korban Asep dan Wandi Bripka Ino membawanya ke Klinik Asyifa untuk mendapatkan penanganan perawatan.

Red Eghi Alamsyah

Tags:
Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !