Group Janeng Rukun Sejati Giat Pemantapan Latihan Kesenian Janeng Guna Melestarikan Budaya Lokal Daerah Kebumen

IMG-20240105-WA0047.jpg

KEBUMEN, INFONEWS -

Janengan adalah salah satu seni budaya lokal dan daerah di sebagian wilayah Kabupaten Kebumen.dan kesenian tersebut diiringi alt musik yang sangat sederhana. serta lantunan lantunan lagu muslim. 

Seperti halnya Group Janeng Rukun Sejati (GJRS) pimpinan Sumardi ini sangat rutin melaksanakan latihan latihan kesenian Janeng atau yang biasanya dikenal dengan kata Janengan. bahkan latihan tersebut guna pemantapan dalam menggeluti kesenian Lokal daerah.

Kesenian Janeng ini memang banyak digemari oleh para ibu ibu rumah tangga bahkan para muda mudi khususnya diwilayah kebumen Utara.,seperti halnya Group Janeng Rukun Sejati  (GJRS) pimpinan Sumardi ini Kamis (4/1/2024) laksanakan giat latihan di rumah Keluarga Sulastri RT 02/RT02 dukuh kedung legok Desa Wonosari Sadang Kebumen.

Sumardi Ketua Group Janeng Rukun Sejati  (GJRS) saat di temui wartawan menjelaskan,

"Ini adalah kesenian tradisional masyarakat muslim kebumen. dan kesenian ini memang  sudah sejak dahulu dan hingga turun temurun  dan selalu di lestarikan maka alhamdulilah kesenian Janeng ini tetap lestari,"ungkap Sumardi kepada wartawan.

Dan Di desa Dukuh Kedung Legok desa Wonosari ini  Ada Beberapa Group Janeng Namun yang saya Pimpin ini Namanya Group Janeng Rukun Sejati(GJRS) karena Rukun adalah akur guyub Sedangkan Sejati adalah yaaa yang sejati berarti group ini Sejatinya selalu rukun guyub kompak,"tegas Sumardi.

Ia juga menambahkan bahwa hampir rata rata Janeng ini anggotanya mereka yang hampir rata rata sudah berkeluarga. "dan saya berharap agar mari kita lestarikan budaya kesenian Janeng ini agar tetap terus lestari,"pungkas Sumardi.

Sulastri saat di temui awak media di lokasi rumahnya tempat janengan melakukan latihan  juga mengatakan bahwa giat latihan ini selalu rutin  dilaksanakan agar kesenian ini tetap lerlsetari dan ada," pungkasnya.

 

Red : Nyana & Agung Pristyanda EP Team Innews Jateng

Tags:
Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !