Desa Wonosari dan Desa Seboro Kecamatan Sadang Menggelar Bazaar Gerakan Pangan Murah 300Disambut Warga Dengan Gembira

IMG-20240227-WA0028.jpg

KEBUMEN INFONEWS TERKINI

Pemerintah Daerah Kabupaten Kebumen melalui Dinas Ketahanan Pangan laksanakan kegiatan Gerakan Pangan Murah ( GPM)  berupa bazar pangan murah di dua desa di  Kecamatan Sadang, Kabupaten Kebumen yaitu di Desa Seboro dan Desa Wonosari. 

Gerakan Pangan Murah (GPM)  ini dilaksanakan bertujuan untuk stabilisasi pasokan pangan dan harga pangan  diwilayah pedesaan yang mengalami krisis ekstrim ketahanan pangan. Terlihat masyarakat desa Wonosari  sangat antusias sekali dalam menyambut kegiatan Gerakan Pangan Murah dari ketahanan pangan Pemda Kabupaten Kebumen.

Iin Windarti Arif Sugiyanto (Istri Bupati) kepada Wartawan Infonews871 mengatakan bahwa,   

"Gerakan pangan murah ini merupakan program Bupati Kebumen melihat dan menimbang bahwa bahan pangan pada akhir-akhir ini harganya melonjak tinggi terutama beras harganya melonjak hingga  mencapai 15.000 sampai 16.000 per kg nya.

Maka dengan sigap Bupati Kebumen mengeluarkan kebijakan program pangan murah untuk segera  digelar di setiap desa. Tujuannya adalah  untuk membantu warga masyarakat.

"Maka kami gelar gerakan pangan murah yaitu berupa 9 bahan pokok makanan (sembako) 

"Program ini akan terus kami gelar secara berkelanjutan dengan harapan agar supaya bisa meringankan beban warga masyarakat dalam masalah, "jelas Iin Windarti.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan Gerakan Pangan Murah di wilayah Desa Wonosari dilaksanakan di rumah Kepala Desa Wonosari,  di Rt002/002, Desa Wonosari, Kecamatan Sadang, Kabupaten Kebumen pada (27/2/2024) mulai pukul 09:00 WIB hingga selesai. Dan untuk di Desa Seboro dilaksanakan di Balai Desa Seboro.

Dan sekali lagi saya katakan bahwa kegiatan ini Guna Membantu warga masyarakat maka kami gelar gerakan pangan murah yang dijual ada beberapa kebutuhan yaitu sembilan bahan  makanan pokok (sembako)," tegasnya

Julin Camat Sadang mengucapkan terima kasih kepada Bupati Kebumen yang sudah memprogramkan gerakan pangan murah ini, karena dengan adanya gerakan pangan murah ini warga kami merasa terbantu. Apalagi sekarang sembako lagi melambung tinggi dan  harapan kami program ini bisa berkelanjutan.

Dilokasi Yang sama Mualifin  Kepala Desa Wonosari juga mengucapkan hal yang sama dengan Camat Sadang  bahwa dengan digelarnya gerakan pangan murah ini warga masyarakat desa kami merasa sangat terbantu.

"Saya selaku Kepala Desa Wonosari mengucapkan banyak terima kasih kepada Bupati Kebumen dan jajaran Pemkab Kebumen yang telah memperhatikan warga desa kami yaitu Desa Wonosari 

"Mengingat di desa kami desa Wonosari ini masih banyak yang berpenghasilan  menengah ke bawah. kata Mualifin.

Dilokasi yang berbeda  Adi Subarkah Kepala desa Seboro kepada wartawan infonews 871 mengatakan bahwa  selaku kepala desa saya mengucapkan banyak banyak terima kasih kepada Bupati kebumen dan pihak pihak terkait karena telah memperhatikan warga kami yaitu warga Desa Seboro. semoga ini semua bermanfaat bagi warga kami .sekali lagi saya ucapkan terima kasih  kepada Bupati kebumen dan  Pemkab Kebumen, " pungkas Adi Subarkah 

Rudi Hartono warga Desa Wonosari kepada wartawan mengatakan bahwa  dirinya  mengucapkan banyak terima kasih kepada Bupati Kebumen yang sedang giat  memprogramkan gerakan tangan murah dan secara  kebetulan digelar di desa saya," ucap Rudi Hartono. 

Rudi pun menambahkan bahwa gerakan tangan murah ini betul-betul sangat membantu warga masyarakat pedesaan  yang berpenghasilan menengah ke bawah dan saya berharap agar program ini bisa selalu  berkelanjutan. Mengingat dan menimbang bahwa bahan ini setiap hari semakin melambung tinggi, apalagi menjelang romadhon,  "pungkasnya.

 

Red : Agung Pristyanda Eka Lutra (Madya  Innews871 team jateng)

Tags:
Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !